Headlines News :
Home » , » Bagaimana Mengekstrak Gambar dari Dokumen Office?

Bagaimana Mengekstrak Gambar dari Dokumen Office?

Written By Unknown on Monday, March 18, 2013 | 8:09 AM

Dokumen office seperti word, excel dan power point dapat ditambahkan gambar sebagai penunjang isi dokumen. Memasukkan gambar kedalam dokumen office memang mudah, tetapi bagaimana jika Anda perlu untuk menyimpan gambar dari file dokumen tersebut?. Anda dapat menyalin gambar dengan membuka dokumen dan menyalin gambar satu-satu. Tentu ini bukan cara yang praktis untuk mengambil gambar dari beberapa dokumen sekaligus.
Untungnya ada tool yang cukup ringan dan portabel yang dapat mengambil gambar dari format dokumen tanpa perlu membuka file dokumen satu persatu.
Tak perlu panjang lebar lagi dibawah ini bagaimana cara mengekstrak gambar dari dokumen office:
1. Download software Office Image Extraction Wizard.
2. Jalankan Office Image Extraction Wizard.exe, setelah program terbuka, tentukan dokumen yang akan diambil gambarnya.

3. Tentukan juga tempat menyimpan hasil gambar.
4. Klik Next lalu klik Start untuk memulai proses ektrak gambar.
Software Office Image Extraction Wizard dengan cepat dapat mengekstrak gambar yang ada di dokumen office. Namun sayangnya software ini shareware dan membatasi ektrak 3 gambar dari 1 dokumen kecuali Anda mau membeli versi penuhnya tanpa batasan ektrak gambar.
Share this post :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. COMASTNET - All Rights Reserved